Kamis, 20 Juni 2013

Bubur Singkong Mutiara

Assalamualaykum


Cuaca yang tidak menentu kadang panas menyengat tapi mendadak hujan deras dan dingin membuat perut sering keroncongan. Terpikir deh bikin bubur yang mengenyangkan biar bentar-bentar nggak protes.
Sudah beberapa hari nggak ketemu singkong di tukang sayur karena cepet ludes. Hawa dingin memang paling asyik makan singkong goreng anget-anget. Setelah kemarin dapat singkong tadi pagi langsung dieksekusi, sekalian mengurangi stok sagu mutiara di dapur.


Bahan :
500 gr singkong kupas, potong dadu
500 ml air
125 gr gula merah
2 lbr daun pandan
1/4 sdt garam
1-2 sdm gula pasir (gunakan jika diperlukan)
1 sdm tapioka/kanji/aci, larutkan dengan sedikit air
250 gr sagu mutiara matang (resep disini)

Kuah santan : (rebus sambil diaduk-aduk supaya tidak pecah)
500 ml santan dari 1/2 butir kelapa parut
1/2 sdt garam

Cara membuat :
1. Rebus air dan gula merah sampai larut, saring. Rebus kembali dan tambahkan daun pandan dan garam. Biarkan mendidih. Cek rasanya, jika kurang manis tambahkan gula pasir.
2. Masukkan singkong, rebus sampai empuk dan kuah benrkurang. Jika kuahnya menyusut banyak sementara singkong belum empuk tambahkan air panas.
3. Masukkan larutan tapioka dan masak sampai kental dan meletup-letup. Matikan api.
4. Dalam sebuah mangkuk letakkan bubur singkong, beri sagu mutiara dan siram dengan kuah santan. Sajikan.


CARA : Peluang Usaha Bisnis Modal Kecil Kreatif Rumahan Terbaru #1

CARA : Peluang Usaha Bisnis Modal Kecil Kreatif Rumahan Terbaru #1 dikupas tuntas di sini dengan berbagai jenis bisnis dan solusinya buat anda yang lagi mencari peluang usaha sampingan untuk dikerja dirumah atau pun ditempat usaha baru anda nantinya. Sebab memilih bisnis untuk seorang pemula yang belum tahu apa-apa terkadang masih penuh kebingungan, apa lagi yang baru saja keluar kerja dan ingin membuat usaha mandiri tanpa bergantung dengan orang lain. Mungkin sering sekali kita mencari info dengan membaca buku di tabloid/majallah atau surat kabar, apakah itu tentang usaha rumahan, bisnis makanan, emas, atau pun franchise yang katanya menjanjikan dan murah, tapi anda pasti merasa masih bingung mau pilih yang mana. Nah pada pembahasan kali ini kami ingin mengulas perbandingan dan pertimbangan soal ide bisnis yang mungkin akan anda pilih.

Sebelum mulai masuk ke pokok pembahasan kita, saya sedikit ingin memberikan info bahwa sebenarnya dari seluruh jenis bisnis yang ada hanya ada dua jenis yang perlu kita pertimbangkan, yaitu bisnis offline dan bisnis online. Tergantung anda mahir dan merasa bisa pada bagian yang mana. Tapi terkadang ada juga yang menggabungkan antara keduanya untuk memperoleh hasil lebih dari pada memilih salah satunya saja.

Peluang Usaha Bisnis Offline Modal Kecil Rumahan

Beberapa orang beranggapan bahwa jika ingin bisnis harus cari modal dulu baru bisa. Padahal ada beberapa bisnis yang bisa dibilang tidak butuh modal besar dan bahkan bisa dengan dari yang kita miliki di rumah. Beberapa bisnis yang kami tawarkan adalah :

1.  Usaha Bisnis Makanan berupa Snack. Memulai usaha makanan rumahan satu ini bisa dibilang sangat murah. Mulai dari proses belajar cara membuatnya anda sama sekali tak perlu mengeluarkan biaya kursus mahal karena bisa di dapatkan di internet panduannya, misalnya sajiansedap.com, beli buku di Gramedia, atau pun dengan membeli CD pembelajaran dari Matahari Course (silakan cari diinternet dengan kata kunci tersebut). Setelah tahu cara buatnya, maka selanjutnya yang kita lakukan adalah dengan membeli bahannya, misalnya saja mau membuat kripik pisang maka cukup beli dulu antara 2 sisir hingga satu tandan pisang dan juga minyak. Setelah selesai digoreng, selanjutnya yang dipikirkan adalah pemasarannya yang saya kitra inilah inti dari bisnis rumahan. Caranya, cukup dengan dititipkan ke warung-warung dengan pembayaran jika sudah laku saja. Jadi tak perlu punya toko sendiri pun sudah bisa. Jika hal ini mampu dilakukan dan bisa meningkatkan terus omzet anda maka selanjutnya urus izinnya di dinas kesehatan dan izin usahanya lewat notaris yang kurang dari 2 juta biayanya. Jika sudah demikian maka selanjutnya untuk jangkauan pemasaran yang lebih luas, seperti ke minimarket (Indomaret dan Alfamart) dan supermarket besar  anda bisa menggunakan jasa ditributor makanan dengan pembayaran yang dihitung persentasenya atau sesuai kesepakatan awal. Jika anda mampu melakukan ini maka bisnis usaha rumahan yang tadinya kecil bisa menjadi besar dan mempunyai banyak karyawan nantinya.

Pertimbangan : Modal awal kurang dari 300 ribu, pengerjaan bisa menggunakan tenaga ibu rumah tangga yang dibayar per sekian produk yang dihasilkan, dan sedang pemasaran bisa menggunakan jasa distributor, menggiurkan bukan?

Gambar bisnisrumahanukm.com
2.  Usaha Bisnis Pakaian Jadi. Berbeda dengan yang di atas, sebenarnya ulasannya dari inspirasi seorang mahasiswi yang membuat usaha kripik kecil-kecilan yang akhirnya bisa memiliki omzet ratusan juta perbulannya. Sedang khusus untuk jenis bisnis pakaian ini selain dari hasil pengamatan juga kerena sudah lama dikenal bahwa bisnis konveksi adalah salah satu bisnis yang paling cepat pertumbuhannaya. Yang harus anda lakukan disini adalah bukan dengan membeli mesin jahit berharga mahal yang jumlahnya puluhan. Karena sebenarnya ada beberapa pilihan menarik yang bisa dilakukan dari ide ini. Pertama, dengan usaha sablon baju kaos. Caranya, beli baju kaos yang polos kemudian sablon dengan desain gambar dan alat sablon manual yang kamu beli. Pastinya tidak menghabiskan hingga 1 juta rupiah. Setelah jadi beberapa kaos sablon bawa ke pasar dan pasarkan per lusin atau kodi ke kios-kios baju. Dengan tawaran pertama bayar di muka jika tidak mau tak masalah bayarnya setelah laku. Dengan cara ini keuntungan yang didapat jauh lebih banyak karena selisih harga baju polos dan sablon bisa kita tentukan sendiri. Kedua, dengan menjahit sendiri kemudian menyewa tenaga 1 dulu yang dibayar per hasil yang dijahit. Setelah itu sama seperti di atas, tawarkan juga ke pasar pakaian. Pakaian seperti celana pendek banyak dicari saat ini yang mungkin bisa anda pilih. Sudah banyak yang berhasil dengan memulai bisnis kecil seperti ini hingga akhirnya menjadi bisnis besar yang sukses.

Peluang Usaha Bisnis Online Modal Kecil 
  1. Tokoonline Dropship. Jenis toko online ini bisa dibilang yang paling mudah dan paling gampang dan paling nihil modal. mengapa demikian? Karena anda tak harus punya pabrik, tak harus produksi barang, dan tak harus punya toko offline. Rahasinya ada pada website murah yang anda buat. Untuk langkah awal cukup buat toko online murah yang harganya cuma 300ribu dan dot com. Banyak juga yang dibawah harga ini tapi yang paling baik yang berstandar harga 300ribuan. Untuk ini saya sarankan kunjungi website penyedianya di www.tokoonline.inabuy.com situs ini bisa dibilang paling murah layanannya dan paling baik. Setelah punya websitenya, selanjutnya tinggal ambil barang atau gambar barang yang dijual di beberapa website atau toko online dan tempatkan di toko onlinemu sendiri. Tapi tentunya harganya sudah dinaikkan. Dan jangan lupa catat harga awal dan keuntungannnya agar tidak lupa. Cara menjalankan usaha bisnis online ini cukup jika ada yang pesan suruh transfer ke rekeningmu, setelah terbukti masuk, kamu kirim lagi ke pemilik barang atau toko online awal dan minta ke pemilik toko online tempat kamu mengambil produk untuk mengirimkan barangnya langsung ke pembeli tanpa melewati kamu. Sudah ada ratusan yang berhasil bisnis semacam ini.
  2. Jual artikel. Sekarang ini blog biasa sudah banyak yang menghasilkan. Cukup dengan menulis artikel yang banyak di cari orang anda sudah bisa berhasil di bisnis ini. Caranya, tulis artikel yang menarik dan dibutuhkan banyak orang kemudian promosikan blogmu agar banyak dikunjungi orang. Setelah itu, ikut program kerjasama penayangan iklan dengan google. Jika diterima, blogmu akan menghasilkan dari tiap klik valid pada iklan dari google yang kamu pasang. Semakin ramai pengunjungnya maka semakin besar peluangmu. Saat ini hasil dari bisnis usaha online ini tidak main-main anak SMP saja sudah ada yang bisa menghasilkan minimal 2juta per bulan dari blog biasa saja. Jika ingin trik-trik blog masuk halaman pertama ada baiknya kamu beli ebook dari www.inabuy.com yang lebih berkualitas. Ini bisa juga dibilang bisnis rumahan yang mencakup usaha kecil dan menengah karena dijalankan lewat internet di rumah. 

Bagaimana CARA : Peluang Usaha Bisnis Modal Kecil Kreatif Rumahan Terbaru #1 yang anda amati ini? Menarik bukan? Jika ya langsung saja praktekkan mumpung peluang bisnis terkini 2013 ini belum banyak diambil orang. Demikianlah sekelumit contoh usaha wiraswasta yang bisa anda pelajari semoga hari-hari anda semakin sukses!

Tips Cara Memutihkan Gigi Kuning Alami (Rekomendasi Dokter Gigi)

Tips Cara Memutihkan Gigi Kuning Alami (Rekomendasi Dokter Gigi) di sini jauh lebih lengkap dan dijamin bisa dengan cepat memutihkan gigi yang selama ini terabaikan dan bahkan sudah putus asa menanganinya. Dengan cara ini juga, menghilangkan plak, kuman, warna tidak cerah karena agak hitam dan kecoklatan dan sebagainya bisa tuntas asal mau bersabar. Bedanya dengan rekomendasi yang lain cenderung menawarkan pemutih gigi yang tidak alami alias dari bahan kimia. Tapi kami disini selalin menawarkan bahannya, juga tips perawatan dan membersihkan gigi yang tepat untuk menghindari datangnya kembali warna kuning yang tidak diinginkan.

Cara pemutih gigi yang kita kenal selama ini cenderung menggunakan bahan kimia yang dapat merusak kondisi gigi. Sehingga lambat laun tidak lagi kuat dan keropos. Di sini bukan rahasia lagi, kami tawarkan cara tradisional yang terbukti manjur dan jitu agar supaya usaha anda dalam membuat agar/memperputih gigi tidak menimbulkan efek samping yang merugikan dan hasilnya pun bisa putih bersih dan sehat dengan terus melakukan perawatan-merawat berkala sendiri atau pun datang ke dokter gigi terdekat.

Biaya/Harga Memutihkan Gigi Lewat Dokter

Sebelum kita bahas tips bahan alaminya di bawah ini maka ada baiknya anda tahu juga berapa sih harga perawatannya.Umumnya, jika kita tidak menggunakan kartu asuransi seperti Askes atau Asuransi Takaful dan lainnya, maka di rumah sakit atau tempat praktek dokter biasanya mematok harga atau biaya 2 macam. Untuk biaya memutihkan gigi dengan menghilangkan plak dan kotoran gigi yang menempel dengan menggunakan alat biasanya sekitar 50ribu, tapi untuk yang menggunakan cairan khusus pembersih gigi biasanya sekitar 200ribu. Soal kualitas, jelas lebih baik yang biayanya mahal. Menurut pengalaman teman saya katanya kalau pake yang agak mahal gusi tidak sakit karena tidak menggunakan alat. Tapi kalau yang biasayanya murah efeknya gusi terasa sakit karena cara menghilangkan plaknya digosok dengan alat tertentu.

Tips Cara Memutihkan Gigi Kuning dengan bahan Alami

Usaha membersihkan gigi dari kotoran dan kuman hukumnya sah saja karena Islam mengenal bahwa kebersihan adalah sebagian dari Iman. Untuk itu, usaha semacam ini selayaknya diniatkan untuk ibadah juga. Beberapa bahan yang mungkin bisa dikomsumsi sebagai jalan dalam meperoleh mulut sehat dengan gigi putih berisih mengkilap.

1.  Strowberi. Salah satu alasan buah ini dipilih sebagai buah berkhasiat menghilangkan warna pudar dan kekuning-kuningan pada alat pengunyah anda adalah asam malat. Bahan inilah yang akan membantu merubah warna dan tampilan gigi anda lebih putih. Caranya, ambil satu buah strawberi yang sudah matang kemudian gosok-gosokkan pada gigi dan diamkan kurang lebih selama sepuluh menit. Setelah itu bersihkan dan sikat dengan pasta seperti biasanya. Hanya saja, penggunaan buah ini tidak boleh berlebihan dan terlalu sering karena kandungan asamnya sedikit berpengaruh pada enamel gigi.

2.  Baking Soda. Bahan yang satu ini bukan saja baik untuk pembuatan kue, tapi juga pada gigi yang banyak mengalami perubahan warna sehingga tidak terlalu putih. Kandungan baking soda inilah yang dipercaya dapat menghilangkan noda membandel pada alat pengunyah anda.

3.  Apel. Dagingnya yang kesat dan mengandung serat sangat baik dalam mengangkat kotoran dan noda pada gigi. Buah ini bekerja saat kita mengunyahnya, daging buah yang hancur dan menyebar di seluruh bagian mulut pada saat dikunyah dengan sendirinya membantu mengikis noda yang melengket.
Tips Cara Memutihkan Gigi Kuning Alami
Gambar : www.pernak-pernik.info

4.  Biji Pinang. Banyak yang belum mengenal fungsi buah ini tapi saya pribadi sejak masih SMA sudah sering melihat teman saya menggunakannya. Memang ada sebuah produk khusus menjual pemutih gigi dari bahan ini. Bentuknya bubuk hitam karena proses pembuatannya dengan membakar biji pinang hingga gosong kemudian dihaluskan. Cara pakainya adalah dengan menggosokkan ke permukaan gigi secara merata. Anda bisa menggunakan kain kasar atau juga dengan gosok gigi yang sikatnya masih baru. Lakukan dua minggu sekali dan hasilnya bisa anda lihat beberapa bulan kedepan.

5.  Biji Asam. Mencari bahan ini tidaklah sulit karena asam sisa pengasaman ikan kita ambil lalu buang kulit ampas asamnya dan setelah itu cuci bersih. Selanjutnya, sangrai hingga matang dan renyah kemudian halusakan hingga benar-benar halus. Cara pakainya hampir sama dengan buah pinang di atas yaitu dengan menggosok-gosokkan ke gigi agak ditekan. Lakukan ini setiap hari tak masalah yang penting bahan tersedia karena akan lebih baik lagi dan lebih mempercepat proses pemutihan gigi anda.

6. Pemen karet Xylitol. Bagi yang mau instan dan langsung bisa digunakan kapan saja, saya kira produk permen karet xylitol ini juga sangat baik digunakan. Karena selain simple, kita bisa lebih sering menggunakannya karena bisa mengunyah permen karet tersebut sambil beraktivitas.

Kebiasaan Baik dalam Tips Cara Memutihkan Gigi Kuning Alami

Beberapa kebiasaan yang harus dihindari dan kadang juga harus dilakukan agar hasil yang diinginkan bisa tercapa guna membantu proses penggunaan bahan-bahan di atas adalah :
  • Gunakan lipstik merah muda untuk menambahan tampilan gigi terlihat lebih cerah dan sedikit putih. Sebab jika anda menggunan warna yang agak gelap efeknya akan terlihat kusam.
  • Hidari merokok dan minum kopi. Jika seandainya susah, maka yang dilakukan saat merokok adalah dengan memasukkan ujung rokok melewati gigi, karena saat mengisap rokok asapnyalah yang dapat dengan cepat membuat gigi jadi tidak putih. Coba saja tiupkan asap rokok langsung pada kapas maka akan terlihat berwarna kecoklatan.
  • Pakai sedotan ketika minum minuman dengan pewarna. Dengan cara ini gigi bagian depan yang merupakan penentu tampilan gigi tidak terlalu terkena cairan berwarna yang anda minum sehingga warna asli gigi bisa tetap terjaga.
  • Berkumur dan gosok gigi sesering mungkin. Berkumur secara rutin setiap selesai makan merupakan cara ampuh merawat gigi tetap putih. Selain itu, gosok gigi minimal 2 kali sehari jangan sampai ditinggalkan.
  • Gunakan benang gigi setiap selesai gosok gigi minimal 2 hingga 3 kali sehari. Warna kekuning-kuningan disela-sela gigi sebenarnya tidak hanya efeknya pada sela gigi tapi juga pengaruh ke warna seluruh gigi. Ibarat warna bingkai foto pengaruhnya pada fotonya juga.
Bagaimana Tips Cara Memutihkan Gigi Kuning Alami (Rekomendasi Dokter Gigi) yang anda simak di sini? Bermanfaat kan? Yang terpenting sebenarnya pemeliharaannya dan bukan mengobatinya sesaat saja. Mulai sekarang rubah kebiasaan buruk seperti merokok dan ngopi karena besar sekali pengaruhnya pada warna permukaan gigi depan anda yang merupakan mahkota utamanya.

Rabu, 19 Juni 2013

Cara Diet : Tips, Makanan, Menu dan Program Diet #1

Cara Diet : Tips, Makanan, Menu dan Program Diet #1 yang alami dan sehat tapi aman dibuka rahasianya di sini. Tanpa anda harus bayar ikut program diet yang dikelolah oleh dokter ahli gizi segala. Intinya disini sangat mudah, praktis dan efektif dilakukan oleh siapa saja , termasuk ibu menyusui dan hamil dan anak muda yang bermasalah dengan obesitas. Dan untuk panduan ini juga diajarkan beberapa pola makan dan hidup yang sehat yang seharusnya dijalankan oleh orang yang ingin memiliki badan kurus atau tepatnya ideal atau langsing bagi seorang perempuan.

Mengatur pola Makanan-Menu Diet

Makanan rendah lemak. Fungsi dari jenis makanan ini adalah untuk memperlambat perkembangan otot sebab otot badan yang gemuk salah satunya karena faktor lemak. Untuk itu, ada beberapa makanan yang bisa anda komsumsi untuk menghindari kegemukan tersebut, di antaranya kacang-kacangan dan sayuran yang banyak mengandung serat guna memperlancar pencernaan, buah minimal 200 gram perhari untuk kesehatan tubuh yang juga bisa dipilih yang banyak mengandung serat seperti mangga matang, pepaya dan sebagainya.
Cara Diet : Tips, Makanan, Menu dan Program Diet #1
Gambar by: beavj.com

Makanan rendah kalori. Mulai sekarang anda hindari makanan yang mengadung kalori tinggi seperti keju, nasi putih, kue-kue berat seperti brownies, burger dan lainnya, minuman bergula, kopi, dan juga gorengan yang banyak mengandung minyak. Dan mulai sekarang yang sebaiknya kamu lakukan adalah dengan mengkomsumsi beras merah yang kandungan karbohidratnya lebih sehat, minuman rendah gula, kripik buah, makanan yang direbus,

Melakukan Program Diet

Terapi air. Jika ingin mempercepat proses diet anda dengan biaya kecil dan dengan tanpa resiko alias aman maka sebaiknya minum air sebanyak mungkin setiap harinya, kurang lebih minimal 4 liter sehari. Funsi air di sini untuk memperlancar metabolisme dalam tubuh, utamanya pencernaan akan semakin lancar dan lemak dalam darah semakin berkurang. Jika sudah demikian, maka proses penambahan berat badan terhambat dan apa yang diinginkan bisa dengan mudah berhasil.

Puasa senin kamis. Jika anda orang nasrani, tak ada salahnya mengikuti ajaran Islam yang satu ini. Karena fakta kedokteran telah membuktikan khasiatnya. Selain aman karena lapar yang dialami pada saat puasa tidak menimbulkan efek samping seperti sakit maag, karena seorang muslim yang berpuasa disunnahkan berniat dan makan sahur di waktu subuh. Niat itulah yang mengantar pesan ke otak, dan dari otak mengantarkan perintah ke lambung sehingga lambung tidak mengkomsumsi asam seperti biasanya ketika seseorang tidak berpuasa, sehingga sangat aman. Selain itu, puasa senin dan kamis dapat mengikis kandungan lemak dalam darah (bukan golongan darah) dan kulit. Sebab ketika tubuh memerlukan energi untuk melakukan pembakaran sedang perut kosong, maka ia akan mengambil cadangan lemak dalam lapisan kulit dan kandungan darah, sehingga dengan demikian berat dan volume badan berkurang secara alami dan tanpa efek samping sama sekali sebagaimana dipraktekkan oleh Nabi Muhammad saw. Dan perlu pula diketahui kiranya bahwa cara ini bisa juga menjadi atau disebut langsing tanpa diet.

Olahraga Spesial. Yang kami maksud spesial di sini adalah dengan meningkatkan waktu olahraga anda dalam sehari. Kalau biasanya hanya berolah raga 30 menit sekali, maka sekarang sebaiknya ditambah minimal 1 jam. Dan ssebaiknya juga waktu berolahraga jangan hanya pada waktu sore atau pagi saja tapi ada baiknya lakukan pada kedua waktu tersebut setiap hari non-stop selama 7 hari dalam seminggu. Dalam waktu  2 minggu saja anda sudah bisa melihat hasilnya berat badan berkurang hingga hitungan kilogram.

Tips Diet Sukses yang sebenarnya adalah bukan mengurangi makan, melainkan berusaha untuk mengatur makan, dalam hal ini waktu dan jenisnya. Maksudnya, waktu makan yang tergolong dalam program langsing di antaranya jangan makan pada saat malam atau tengah malam, sebaiknya anda sudah berhenti makan pada sore hari dengan mengalihkan jata malam di sore hari tersebut. Selain itu menyantap makanan pokok sebaiknya jangan sambil bekerja karena akan menimbulkan obesitas karena tidak adanya keselarasan antara berpikir dan makan di waktu bersamaan. Adapaun maksud lainnya adalah bahwa seseorang yang melakukan program pengurusan atau diet maka sebaiknya tidak perlu mengurangi volume makan normalnya. Tapi yang dilakukan adalah mengganti makanan dari yang berkalori tinggi menjadi rendah. Misalnya, beras putih diganti dengan beras merah, makan cemilan seperti kerupuk kemasan diganti dengan buah atau sayur segar yang bergizi dan dapat melancarkan pencernaan dan lain sebagainya.


Demikian artikel bagaimana Cara Diet : Tips, Makanan, Menu dan Program Diet #1 ini semoga membantu anda semua dalam menjalankan misi baiknya. Dan kami sarankan pula jangan berlebih-lebihan agar cuma hasil baik yang didapat nantinya dan bukan efek samping yang malah merugikan badan anda sendiri. Baca juga : Cara Menurunkan Berat Badan dan Cara Manaikkan Berat Badan

Selasa, 18 Juni 2013

Trancam

Assalamualaykum


Sejak tinggal di Ciledug untuk pertama kali inilah saya bikin trancam. Dibandingkan bikin urap lebih cepat bikin trancam karena semua sayur yang dipake adalah mentah.
Sedang bikin urap harus dikukus atau direbus dulu. Setelah kluyuran di sini, kemarin saya dapat hidayah untuk bikin trancam ini. Resep aslinya menggunakan tempe kukus tapi kemarin saya goreng. Bumbu urap-pun saya sangrai sebentar supaya tidak mudah basi. Ketika menyangrai jangan terlalu lama supaya kelapanya tidak kering. Kalo sampai kering akan seret ketika dimakan /ditelan. Selain itu bumbu urapnya saya beri kunyit sedikit supaya lebih menarik karena saya cuma pake 1 biji cabe merah (masih harus mengurangi yang pedas gitu). Toge yang saya pake juga toge yang sudah keluar kecambahnya, bukan toge pendek, karena menurut saya terasa lebih segar dan kress (renyah). Karena sayur yang dipake adalah sayur mentah jangan lupa untuk mencuci dulu sampai bersih ya.

Bahan :
150 gr tempe potong dadu
6 lonjor kacang panjang, iris tipis
1 bh ketimun, buang bijinya potong dadu
2 ikat daun kemangi, petik daunnya
50 gr toge

Bumbu :
1/2 butir kelapa setengah tua, parut memanjang
3 siung bawang putih
2 cm kencur
2 lbr daun jeruk
1 bh cabe merah keriting (sesuai selera)
1/2 cm kunyit
1 sdt gula merah
1/2 sdt terasi
garam secukupnya

Cara membuat :
1. Goreng tempe sampai setengah matang, angkat tiriskan.
2. Haluskan bawang putih, kencur, daun jeruk, cabe, kunyit gula merah, terasi dan garam. Cek rasanya. Campur dengan kelapa parut.
3. Tuang ke dalam wajan lebar, nyalakan api kecil dan sangrai sampai kelapa terasa panas. Jangan terlalu lama menyangrai supaya kelapa tidak terlalu kering. Angkat dan dinginkan. Sajikan bersama sayur dan tempe yang telah digoreng kemudian aduk rata.



Cara Meningkatkan Berat Badan (Cepat Tapi Alami+)

Cara Meningkatkan Berat Badan (Cepat Tapi Alami+) sudah banyak dibahas, tapi di artikel kali ini kami akan memberikan hasil analisa dan prakteknya sehingga kemungkinan berhasil bisa mencapai 80% dalam waktu cepat. Tapi perlu diketahui bahwa tips yang kami tawarkan dengan menggunakan cara dan bahan alami sehingga efeknya tidak hanya bekerja dalam waktu instant atau beberapa minggu saja, melainkan bisa permanen selama tutorialnya dijalankan dengan baik. Beberap obat penambah berat badan yang kita temui di internet atau apotik umumnya menawarkan begitu banyak iming-iming, padahal obat sebenarnya hanya penopang dari usaha yang kita lakukan, karena makanan dan aktivitas kitalah yang sebenarnya mempengaruhi peningkatannya.

Penjelasan mengenai tips menaikkan atau meningkatkan berat badan dengan/secara alami kami sajikan satu demi satu dengan disertai penjelsannya secara rinci agar lebih mudah untuk diaplikasikan. Selain dikhususkan untuk wanita dan pria, di bagian paling bawah artikel ini juga diberikan cara/solusi menambah berat janin, bayi, balita dan anak yang mungkin saja masih butuh penambahan agar tidak terlalu kurus atau ringan.

Cara Meningkatkan Berat Badan (Cepat Tapi Alami+)

Beberap tips cara berat badan naik di bawah ini mungkin sudah pernah anda baca tapi yang kami sajikan sedikit ada perbedaan pada prakteknya. Selain itu, ada beberapa tambahan tips yang mungkin belum pernah anda coba kami masukkan juga dalam penjelasan ini yang tentunya tidak terlepas dari cara sehat yang aman dan tanpa efek samping sama sekali.
Cara Meningkatkan Berat Badan (Cepat Tapi Alami+)
gambar : food.detik.com

1.  Komsumsi Aneka Makanan dalam Sehari. Jika anda berjalan-jalan di rumah sakit pasti biasa melihat pesan ini yang dimasukkan dalam salah satu cara hidup sehat, yaitu makanlah makanan yang beragam setiap hari atau kalau istilah ringannya dikatakan 'ngemil'. Gunanya, dengan makanan yang bervariatif tubuh akan mendapat banyak nutrisi yang berbeda-beda khasiatnya yang sesuai dengan yang dibutuhkannya sehingga dengan demikian akan membuat tubuh dapat tumbuh menjadi lebih mudah. Sama halnya dengan tumbuhan kalau diberi pupuk yang bernutrisi akan mudah tumbuh. Nah, seperti itu pula tujuan dari tips pertama ini.

2.  Jangan minum banyak sebelum makan. Jika anda mau mulai makan maka sebaiknya hindari minum dulu karena jika minum terlalu banyak akan membuat perut cepat terisi penuh dengan demikian kesempatan untung makan banyak akan berkurang karena volume lamgung sudah banyak diambil oleh air tersebut. Ini salah satu tips berat badan yang banyak dianjurkan. Sebaiknya minumlah setelah makan dan jangan juga makan sambil minum karena komsumsi makanan akan sedikit berkurang jika hal tersebut dilakukan.

3.  Pilih makanan yang berkalori tinggi. Setiap hari kita pasti menemui banyak aneka makanan, nah sebaiknya anda pilah dulu mana yang berkalori tinggi mana yang rendah, sebab jika semua disantap anda sudah akan kenyang sebelum yang berkalori tinggi dimakan. Di antara yang  memiliki kalori tinggi yang baik sebagai cara untuk menaikkan berat badan yang jitu adalah kue tart, kue pai dan kue mentega, brownies, bakso, soto, telur asin, roti keju, kue puding, buah alpukat, susu segar dan susu botolan, keripi/kerupuk kulit, buah kalengan, makanan cepat saji seperti fried chicken dan burger, kopi dengan tambahan gula, dan masih banyak lagi lainnya. Semua jenis makanan ini sudah dibahas di salah satu artikel Kompas online. Tapi ingat juga kalau makanan berkalori tinggi mempunyai efek pada kesehatan.

4.  Berhenti merokok. Jika anda perokok mungkin ini salah satu penyebabnya sebab dalam kadungan rokok dapat mengakibatkan nafsu makan seseorang menjadi berkurang dan juga beberapa zat kimia didalamnya mampu berakibat pada metabolisme tubuh sehingga menghambat perkembangannya.

5.  Tidur minimal 8 jam sehari. Kalau anda seorang blogger mungkin susah melakukan ini, tapi demi untuk menambah berat badan mungkin tak ada salahnya. Tidur yang cukup bukan berarti kita bisa tidur kapan saja, sebab ada waktu-waktu tidur yang tidak bisa ditinggalkan, khususnya pada malam hari. Jangan pernah berpikir bahwa kalau anda begadang semalaman kemudian di pagi hari tidur yang banyak sama saja, sebab tidur malam sebenarnya tidak bisa digantikan dengan tidur di pagi hari, efeknya akan sangat berbeda kata dokter. Dan sekalipun anda mengganti dengan tidur lebih lama di pagi hari tetap saja masih lebih baik tidur dimalam hari dan lebih mudah meningkatkan berat badan anda.

6.  Olahraga khusus penambah berat badan. Perlu pula diketahui bahwa jenis olah raga tidak semua difungsikan untuk menurunkan volume lemak dalam tubuh tapi ada juga yang malah untuk menambah massa tubuh kita, seperti pus up dan angkat beban. Dengan melakukan olahraga ini maka komsumsi protein kita akan mudah diserap dan diubah menjadi otot. Untuk itu banyak makan dan minum minuman berprotein tinggi setengah jam sebelum dan sesudah berolahraga, seperti yoghurt, susu, roti keju, dan susu kedelai yang katanya kandungan proteinnya lebih mudah diserap.

Kesimpulan : Sebenarnya ada banyak sekali yang bisa dilakukan untuk meningkatkan berat badan tapi beberapa tips di atas adalah yang paling ampuh untuk mempercepat program penggemukan anda, yaitu banyak ngemil makanan yang berbeda-beda setiap hari, kurangi minum sebelum dan saat sedang makan, perbanyak makan makanan berkalori tinggi seperti kue tart, kue pai dan kue mentega, brownies, bakso, soto, telur asin, roti keju, kue puding, buah alpukat, susu segar dan susu botolan, keripi/kerupuk kulit, buah kalengan, makanan cepat saji seperti fried chicken dan burger, kopi dengan tambahan gula, jangan begadang, jangan merokok, dan yang penting juga banyak makan makanan berprotein setengah jam sebelum dan setelah berolahraga sebagaiman tips yang saya dapat dari penjelasan Ade Rai.

Bagaimana Cara Meningkatkan Berat Badan (Cepat Tapi Alami+) dalam penjelasan kami? Umumnya memang sudah dijelaskan blogger lain tapi disini kami kemas dengan secara jelas dan terperinci agar ada tambahan ilmu baru buat anda. Dan jangan lupa sering-sering berkunjung kesini karena ada banyak sekali artikel bermanfaat yang bisa anda baca dan praktekkan sendiri di rumah, seperti cara pakai jilab, cara membuat blog, cara download video youtube dan lain sebagainya. Baca juga cara master lainnya : Cara Menurunkan Berat Badan dan Cara Diet : Tips, Menu dan Program Diet

Senin, 17 Juni 2013

Cara Menurunkan Berat Badan (Cepat tapi Alami+)

Cara Menurunkan Berat Badan (Cepat tapi Alami+) adalah artikel yang paling banyak dicari oleh orang Indonesia, khususnya bagi wanita, pria atau anak yang gemuk. Dalam blog ini akan diterangkan secara lengkap tips ampuh dan jitunya. Tapi, jangan salah karena di sini tidak diajarkan dengan menggunakan obat, melainkan dengan bahan-bahan alami yang selama ini sudah anda kenal. Berbagai penelitian penting soal cara cepat ini telah dibuktikan dan diulas di berbagai media. Untuk itu kami hadirkan poin pentingnya dan memilih cara sehat dan efektif yang bisa langsung diterapkan oleh siapa saja yang hendak mencari tips diet tradisional yang mudah, praktis dan aman.

Cara Menurunkan Berat Badan (Cepat tapi Alami+)
Gambar : overfans.biz
Cara mengurangi berad badan bisa dibilang sama kalau kita katakan cara kurus, sebeb jika berat badan turun berarti pula daging atau lemah dalam badan berkurang dan anda pun akan terlihat kurus. Akan tetapi tidak terlalu tepat jika dikatakan demikian, sebab jika kita ingin menurunkan bukan berarti kita mau penurunan secara drastis pada kondisi tubuh kita, melainkan mendambakan bentuk badan ideal yang tidak gemuk dan tidak juga kurus. Atau untuk ukuran wanita disebut juga melangsingkan.

Cara Menurunkan Berat Badan (Cepat tapi Alami+)

Cara mudah mengurangi berat badan sering kali banyak ditawarkan oleh situs atau blog-blog di internet, ada yang menawarkan 1 minggu bisa langsung terlihat hasilnya dan ada pula yang menawarkan tips 24 jam langsung hilang dengan alasan bahwa bahannya sangat manjur dan jitu. Akan tetapi di sini kami tidak mau berspekulasi, yang ditawarkan adalah cara cepat dan alami tapi bisa bertahan lama alias permanen.

Minum air putih sebanyak mungkin. Cara ini bahkan ada yang pernah melakukannya dan terbukti langsung berhasil dalam waktu sehari 24 jam bisa terlihat penurunannya. Hal ini disebabkan dengan banyak mengkomsumsi air maka metabolisme tubuh akan menjadi lancar dan kandungan lemak dalam darah maupun dalam cadangan makanan dalam tubuh akan mudah terangkat. Akan tetapi perlu diketahui ketika melakukan terapi ini hanya pada saat diluar hari kerja, sebab anda akan bolak balik amsuk kamar kecil untuk buang air. Selain itu, ini juga hanya bisa dilakukan kalau anda dapat minum air dalam jumlah yang jauh lebih banyak dari yang dianjurkan dalam dunia kedokteran.

Bergerak dan berolahraga. Ini adalah cara alami yang tidak bisa ditinggalkan. Jika anda melihat tubuh pemain bola yang semuanya ideal alias tidak kurus dan juga tidak gemuk, hal tersebut dikarenakan setiap harinya mereka bergerak dan lari. Bahkan bisa jadi porsi makannya jauh lebih banyak dari kita. Untuk itu, bagi yang mau menerapkan cara menurunkan berat badan, mulailah sekarang usahakan selalu bergerak, tinggalkan pekerjaan yang membuat kita seirng duduk, seperti main game, facebookan dan sebagainya. Dan untuk lebih mempercepat lagi maka kalau bisa lakukan 2 kali sehari, yaitu pagi dan siang. Jika sendiri dan tak ada teman berolahraga, maka olahraga lari adalah pilihan terbaik dalam hal ini. Selain itu, usahakan cari kegiatan-kegiatan yang bisa membuat semua bagian tubuh anda bergerak, seperti mengangkat air, memindahkan barang dan sebagainya. Yakin saja, kalau sanggup melakukan ini hingga seminggu, akan terlihat hasil yang tidak disangka-sangka.

Menata jenis dan porsi makan. Jika selama ini anda makan 3 kali sehari ditambah cemilan yang kadarnya bisa melebihi makanan pokok, maka saat ini mulai kurangi semua porsi tersebut. Kalau bisa makan 2 kali sehari saja, sebelum siang dan sebelum magrib. Jangan makan jika sudah malam apalagi larut malam karena akan mempercepat proses kegemukan. Selain itu, minum air sebelum makan juga merupakan cara ampuh yang sudah terbukti. Mengapa demikian, sebab dengan minum banyak sebelum makan nafsu makan akan berkurang selain itu perut sudah penuh karena air sehingga makanan tidak mungkin lagi bisa banyak yang masuk. Selain itu, menghindari ngemil akan lebih mempercepat penurunan berat badan karena ketika badan butuh asupan nutrisi di jam-jam tertentu sudah dibatasi sehingga ia mengambil cadangan makanan berupa lemak yang tersimpan dilapisan kulit tertentu, sehingga dengan demikian lemak dalam tubuh akan berkurang atau dengan kata lain berat badan akan turun dengan cepat.

Cara Mengurangi Berat Badan (Pelan Tapi Pasti)

Setelah paham cara cepat di atas, selanjutnya belajar cara lambat tapi perlu pula dipraktekkan karena sudah banyak dirasakan manfaatnya oleh banyak orang di Indonesia, yaitu :
  1. Minum air jeruk nipis. Ini sebaiknya dilakukan setiap pagi dan setiap selesai makan makanan berlemak.
  2. Kurangi makanan yang banyak mengandung garam dan gula. Hasil penelitian di barat telah membuktikan, oleh sebab itu di Amerika di sekolah-sekolah khususnya kantin sekolah dilarang menyediakan saus tomat untuk siswa karena banyak mengandung gula dan garam.
  3. Hindari makanan berlemak dan berkalori tinggi, seperti gorengan, soto, makanan cepat saji dan ganti dengan makanan sehat seperti buah, sayuran dan makanan sehat lainnya. Ini adalah cara makan berbanding terbalik, dari yang tidak sehat jadi lebih sehat, dan dengan ini diyakinilebih cepat mendapat respon pada kondisi badan kita.
Bagaimana Cara Menurunkan Berat Badan (Cepat tapi Alami+) yang diterangkan diblog ini? Jika merasa terbantu dengan artikel kami ada baiknya ceritakan di akun jejaring sosialmu dengan mengcopy link url alamat artikel ini lalu paste ketika update status. Yang terpenting ketika melakukan usaha yang ada hubungannya dengan tubuh kita, sedapat mungkin memperhatikan dampak atau efek sampingnya, tak ada gunanya badan lansing tapi kesehatan tidak terjamin, seperti memakai obat-obatan yang tidak jelas produksinya dari bahan apa atau terapi yang bukan berdasarkan ilmu kedokteran. Oleh karena itu pilihlah bahan-bahan yang kerjanya lambat tapi hasilnya bisa bertahan lama dan tidak menimbulkan masalah baru pada badan anda. Baca juga cara master lainnya : Cara Menaikkan Berat Badan dan Cara Diet : Tips, Menu dan Program Diet Dan juga di bawah ini :


  1. Cara Membuat Blog Gratis Menghasilkan
  2. Cara Pakai Jilbab Pashmina
  3. Cara Download Video dari Youtube

Minggu, 16 Juni 2013

Cara Mendapatkan Uang Dari Internet (Cepat, Gartis dan Halal)

Cara Mendapatkan Uang Dari Internet (Cepat, Gartis dan Halal) kadang masih banyak yang belum percaya, umumnya kita masih berpikiran sama dengan orang yang belum pernah belajar. Padahal coba anda amati, saat ini perusahaan-perusahaan besar banyak yang mengalihkan bisnisnya ke bisnis online dan bahkan bukan cuma mengalihkan, bisnis offline mereka di tutup dan fokus pada bisnis online di internet. Pastinya dengan melakukan itu mereka punya alasan tersendiri mengapa mereka melakukan itu. Tapi di artikel ini saya mau memberikan tips-tipsnya dan juga sekaligus memberikan pengalaman saya selama menjalani bisni internet sehingga akhirnya bisa menghasilkan atau mendapatkan uang dari internet seperti sekarang ini. Dan jangan bilang kalau saya butuh jutaan modal dari bisnis tersebut, saya bahkan hanya mengeluarkan biaya internet yang tidak lebih dari 5000 rupiah setiap harinya.

Pengalaman Pribadi ketika Tahu Cara Mendapatkan Uang Dari Internet (Cepat, Gartis dan Halal)

Berawal dari pengangguran...
Masih ingat ketika saya baru mulai berkeluarga waktu itu dan saya baru saja keluar dari pekerjaan lama, saya mulai coba-coba serching di internet mengenai cara mendapatkan, menghasilkan, atau mengumpulkan uang di internet. Berbagai kata kunci saya coba untuk mencari apa yang saya cari waktu itu di google, mulai dari kata cara cepat, mudah, gampang mengumpulkan, dapat mencari uang sampingan / hibah melalui, lewat, dari internet / blog /   online / facebook tanpa modal dan lain sebagainya kata kunci telah saya coba. Hingga pada akhirnya dari sebuah blog yang saya baca saya putuskan untuk memilih bisnis domain atau alamat web dot com dan ekstension lainnya. Tapi tak berselang berapa lama saya akhirnya rugi hingga 400ribu, sekalipun waktu itu uang segitu begitu saya butuhkan. Kerugian tersebut disebabkan saya belum belajar banyak tapi langsung praktek dan langsung mau menghasilkan uang bulan itu juga. Tapi tak masalah karena saya juga dapat ilmu dari kegagalan tersebut.

Mulai menghasilkan...
Sejak kegagalan pertama saya kemudian mulai mencari cari lagi bisnis apa yang cocok yang tidak instant tapi pasti menghasilkan. Akhirnya karena rekomendasi salah satu blog saya kemudian memilih membangun blog dengan mengisi artikel bejibun dan melimpah di dalamnya. Tapi sayangnya, kali itu gagal juga karena impian saya ketika belajar cara mendapatkan uang dari internet waktu itu tidak baik dan praktekknya juga demikian dengan tidak menulis sendiri artikelnya, akhirnya gagal juga. Padahala waktu itu saya menghabiskan waktu bisa dibilang 20 jam sehari di internet. Waktu itu saya membuat website blog dengan platform Joomla, tapi sayang sangat melelahkan.

Karena kegagalan di atas, saya kemudian menganalisa dan akhirnya memutuskan membuat blog lewat blogspot yang gratisan saja. Waktu itu saya mulai mencoba belajar cara buat blog, dan akhirnya bisa. Setelah itu, saya pun berpikir mulai menawarkan jasa pembuatan blog, sekalipun waktu itu saya juga baru belajar. Dan akhirnya, ada juga yang memesan waktu itu, sekitar 2 sampai 3 pelanggan dalam sebulan. Tapi bagi saya hasil yang saya dapatkan waktu itu sangat memuaskan, hitung-hitung mengganti kerugian pulsa dan 4 domain yang saya beli pada saat pertama kali. Dan ceritanya pun terus berlanjut.!
Cara Mendapatkan Uang Dari Internet
Gambar by www.jokosusilo.com

Akhirnya Saya Bisa Menghasilkan 8 Dollar Per Hari dengan Terus Belajar Cara Mendapatkan Uang Dari Internet (Cepat, Gartis dan Halal)

Berawal dari sebuah ebook seo buatan www.inabuy.com saya kemudian mulai bisa lega dengan penantian panjang usaha yang saya mulai dari tahun 2009 hingga saat ini, dengan menghabiskan waktu pagi siang malam dan efek penglihatan yang mulai berkurang, akhirnya membuahkan hasil. Awalnya saya tidak berpikir kalau artikel blog bisa menghasilkan uang.Tapi setelah belajar cukup lama dan tanpa pernah putus asa saya kemudian menemukan formulanya.

Formula yang saya maksud di atas adalah trik bagaimana menghasilkan banyak kunjungan dalam sehari di blog saya. Tapi sebelumnya saya mau menceritakan terlebih dahulu bagaimana alurnya sehingga saya bisa menghasilkan uang 8 dollar per hari dari internet hanya dengan bermodalkan blog dengan platform blogspot saja. Jadi pertama kali yang harus kita lakukan adalah menciptakan sebuah blog sederhana dengan tema tertentu, setelah itu kita menulis artikel-artikel bermanfaat, nah dari artikel tersebutlah yang akan membuat blog kita ramai pengunjung. Setelah pengunjung bejibun diperoleh, selanjutnya daftarkan blog anda di program periklanan google (saya tidak usah menyebut namanya karena sudah terkenal) atau istilahnya 'monotize blogspot'. Setelah itu google akan mengecek kualitas artikel dalam blog anda. Jika disetujui anda akan diberikan fasilitas login di program tersebut untuk mendapatkan kode atau script iklannya yang kemudian anda tempatkan di blog anda. Nah, dari kode iklan tersebutlah anda kemudian bisa menghasilkan dollar dari tiap klik valid yang dilakukan pengunjung blog anda. Intinya adalah anda sebagai afiliasi google dari pebisnis yang ingin mempromosikan bisnisnya lewat google karena perlu anda ketahui bahwa iklan yang muncul menyesuaikan dari isi dan tema artikel anda. Jadi semakin sering menulis maka akan semakin banyak juga penghasilan anda.

Setelah lama berselang, kurang lebih 2 tahun lamanya saya menulis artikel dalam blog saya, akhirnya artikel-artikel tersebut menghasilakan pengujung yang melimpah dan tentunya penghasilan dari kerjasama dengan google tersebut.

Kesimpulan
  1. Jika ingin berhasil dan menghasilkan uang lewat internet maka camkan dan pahami bahwa bisnis internet tak ada yang instant dan harus diusahakan.
  2. Jika anda mampu menulis secara rutin dan dengan artikel yang berkualitas tanpa mengambil karya orang, saya kira disanalah kunci awalnya.
  3. Jika telah mampu membuat blog dengan artikel berkualitas, maka langkah selanjutnya yang harus anda lakukan adalah dengan membeli ebook seo buatan www.inabuy.com agar penghasilan anda dapat cepat ditingkatkan dengan mempelajari tirk dan tips di dalamnya.
  4. Jika telah mampu menjalankan kedua saran di atas, maka selanjutnya daftarkan blog anda pada program tersebut. Namun, biasanya tidak semua orang yang mendaftar di terima. Untuk itu, saya sarankan gunakan jasa saya saja untuk membantu anda agar diterima dalam program tersebut. Pesan melalui komentar di bawah.
  5. Selanjutnya, jika anda ingin lebih berhasil lagi maka anda harus tahu triknya bagaimana agar akun tersebut bisa menghasilkan lebih banyak lagi. Dan untuk ini saya pribadi membuka pelatihan online cara berpenghasilan minimal 8 bulan dari blog, khusus untuk program google ini. Waktunya, singkat cuma seminggu / 7 hari. Biayanya memang mahal, yaitu Rp. 1.000.000 (satu juta rupiah), karena berdasarkan hitung-hitungan saya jika seandainya anda sudah bisa menghasilkan sesuai dengan apa yang saya ajarkan maka kurang dari 15 hari setelah blog anda ramai pengunjung dan tentunya menggunakan program ini, maka biaya yang anda keluarkan sudah bisa kembali. Jauh lebih murah dari pada anda harus menyogok untuk diterima jadi PNS yang biasanya kisaran 100 jutaan, atau kalau mau mangkal jadi tukang ojek harus bayar tempat minimal 5juta. Bagaiman menarik bukan? Pesan dengan berkomentar di bawah.
Bagiamana Cara Mendapatkan Uang Dari Internet (Cepat, Gartis dan Halal) yang kami ulas kali ini? Jika bermanfaat silahkan bantu teman-teman anda dengan menyebarluaskan artikel ini di akun facebook dan twittermu, atau kalau perlu yang terbaru, yaitu Google Plus, agar lebih banyak lagi orang yang menemukan artikel ini. Intinya, jangan berpikir instant jika berbisnis online karena bisnis ini hampir sama dengan bisnis offline, harus dipromosikan, harus ditekuni tiap hari dan butuh waktu yang juga tidak sebentar dan harus konsisten. Akan tetapi, kelebihan dari bisnis blog ini adalah ketika kita sedang malas dan tidak mau mengurusinya sehari atau seminggu, penghasilannya tetap jalan dan kalaupun berkurang akan sedikit sekali bedanya. Selamat mencoba!

Baca juga cara mster lainnya : Cara Membuat Blog Di Blogger Keren dan Menarik dan Cara Pakai Jilbab Pashmina dan Cara Download Video dari Youtube

    Sabtu, 15 Juni 2013

    Cara Mengobati Sakit Gigi dan Gigi Berlubang Plus+ Obatnya

    Cara Mengobati Sakit Gigi dan Gigi Berlubang Plus+ Obatnya dijelaskan dengan tuntas di sini. Semua hal yang anda tanyakan soal gigi di jawab di sini. Di internet banyak sekali yang mencari artikel dengan kategori ini, diantaranya cara mengobati, mengatasi, menghilangkan, menyembuhkan, meredakan, perawatan dan juga kesehatan gigi. Untuk itu pada kesempatan kali ini saya mau mengulas tuntas berbagai persolan mengenai penyakit gigi, jenis, bentuk dan solusi menghilangkannya.

    Secara umum tahap perkembangan gigi manusia di bagi pada 2 fase, yaitu gigi susu dan gigi dewasa, untuk gigi susu pada anak/balita mungkin tidak terlalu masalah ketika sakit kemudian dicabut sebab akan tumbuh lagi, akan tetapi pada gigi orang dewasa, seperti sakit gigi pada saat ibu hamil, mungkin butuh tips/pertimbangan terhadap dampak atau efeknya karena selain tidak bisa tumbuh lagi, persoalan kesehatan gigi juga bisa terganggu sehingga butuh pertimbangan yang lebih matang untuk menghindari bagian-bagian sensitif yang berkaitan dengan urat gigi yang dicabut. Dan yang lebih parah mungkin bisa saja menimbulkan atau mengakibatkan bahaya pada oragan tubuh lain, seperti buta dan sebagainya.
    Cara Mengobati Sakit Gigi dan Gigi Berlubang Plus+ Obatnya
    Gambar Gigi Sakit

    Berbagai Jenis, Penyebab dan Cara Mengobati Penyakit - Sakit Gigi

    Gigi Berlubang. Jenis penyakit gigi satu ini yang paling banyak dialami oleh anak-anak maupun orang dewasa. Penyebab utamanya umumnya karena seringnya ada sisa makanan yang tidak dibersihkan secara berulang-ulang, utamanya di malam hari saat kita tidur. Selain itu, sering makan makanan yang manis-manis juga menjadi penyebab utamanya. Sisa makanan hanya merupakan penyebab awal dan yang bekerja setelah itu adalah kuman dan ulat gigi yang bersarang di dalam mulut yang menempel pada gigi.

    Cara menghindari : Sebaiknya setiap kali ingin tidur jangan lupa gosok gigi dengan rata dan usahakan tidak makan lagi setelah itu, sebab sekalipun telah menggosok gigi tapi masih makan sesudah sama saja anda tidak melakukannya. Selain itu, setelah makan makanan manis usahakan barengi dengan minum air putih atau berkumur-kumur untuk menghilangkan sisa makanan pada gigi. Untuk cara mengobatinya silahkan lihat di akhir artikel.

    Karang Gigi. Biasanya disebut juga plat atau kapur gigi dan untuk bahasa kedokterannya disebut dengan karies. Penyebab terjadinya karang gigi adalah karena adanya kuman dalam dalam mulut kita yang setiap kali kita tidak membersihkan gigi setelah makan, sisa makanan tersebut akan dimakan oleh kuman dan lama kelamaan terbentuklah karang gigi di bagian pangkalnya. Tapi bukan cuma itu, kandungan kapur yang ada pada air liur yang bercampur dengan aktivitas kuman tersebut juga yang menyebabkan masalah ini.

    Cara mengatasinya : Caranya sama dengan cara menghindari gigi berlubang di atas, sebab karang gigi sebenarnya penyebab timbulnya gigi berlubang juga. Sebab, jika lama kelamaan plat tersebut terus terkelupas dan menghilangkan lapisan gigi sedikit demi sedikit, maka ia pun akan menimbulkan lubang. Untuk itu beberapa lakukan beberapa tips berikut :
    1. Melakukan perawatan berkala ke dokter gigi minimal 6 bulan sekali sesuai rekomendasi dokter sangat perlu dilakukan, sebelum terlambat dan harus ditambal atau mungkin dampak paling parah adalah dicabut. Kalau anda seorang PNS atau pegawai swasta yang telah memiliki kartu jaminan kesehatan - Jamsostek tak perlu khawatir karena sudah menjadi jaminan perusahaan tersebut. Dan kalau tidak punya, cukup sediakan minimal 200ribu saja anda sudah bisa melakukan perawatan.
    2. Biasakan minum air putih dan juga selingi dengan kumur-kumur agar sisa makanan terbuang. Caranya setelah selesai makan usahakan kumur-kumur setelah minum air putih jika tidak sempat gosok gigi.
    3. Bersihkan sisa makanan di sela-sela gigi dengan tusuk gigi yang lembut dan tidak sampai menyebabkan gusi berdarah.
    4. Usahakan sering mengkomsumsi buah dan sayur yang banyak mendandung serat karena kandungan tersebut dapat membantu menghilangkan sedikit sisa makanan yang dimakan saat selesai menyantap menu makanan utama. Untuk itu, ada baiknya setiap selesai makan - makan nasi untuk orang Indonesia - usahakan ikuti dengan aktifitas mengunyah buah berserat untuk membantu membersihkan gigi yang tidak dapat dilakukan sepenuhnya oleh sikat gigi.
    Gigi Goyang. Gigi goyang banyak penyebabnya, untuk anak yang masih memiliki gigi susu bisa jadi karena akan tanggal dan akan tumbuh gigi yang baru. Tapi bila orang dewasa bisa saja karena habis terbentur atau karena penyebab gigi berlubang yang sudah parah. Jika ini terjadi maka sebaiknya konsultasikan ke dokter mengenai solusinya dan jangan langsung dicabut karena efeknya bisa ke organ lain, seperti kebutaan jika kesalahan terjadi saat mencabut gigi bagian atas. Dan adapun beberapa hal yang perlu di perhatikan untuk mencegahnya adalah :
    1. Pilih pasta gigi yang banyak mengandung florida karena bahan ini efeknya sangat bagus pada gigi karena dapat membntuk email gigi yang tentunya sangat bermanfaat dalam mencegah terjadinya pembusukan pada gigi.
    2. Terapkan cara sikat gigi yang baik dan benat. Untuk gigi depan terapkan cara menyikat secara vertikal dan horizontal agar kotoran di celah-celah gigi terangkat dan menghidari gigi sakit dan bergoyang. Dan khusus pada gigi geraham, berikan perlakukan khusus dengan menyikat lebih lama dengan bagian lainnya karena sebagaimana diketahui bahwa tugasnya yang selalu menghancurkan makanan sangat berpotensi banyak menampung sisa makanan.
    3. Hindari makanan yang banyak mengandung gula karena kandungan gula mempunyai daya perusak pada gigi dan mempercepat tumbuhnya kuman sehingga lambat laun kalau jarang dibersihkan akan membuat akar gigi goyang.
    Doa Sakit Gigi

    ﺍﻠﻠﻬﻡ ﺍﺬﻫﺐ ﻋﻨﻲ ﺴﻭﺀ ﻤﺎ ﺍﺠﺪﻩ ﻭﻔﺤﺸﻪ ﺒﺪﻋﻮﺓ ﻨﺒﻴﻚ ﺍﻻﻤﻴﻦ ﺍﻟﻤﻜﻴﻦ

    “ Alloohumma Adzhibu ‘Annii Suu_A Maa Ajiduhu Wa Fuhsyahu Bi Da’wati Nabiyyikal Amiinil Makiini “.

    Artinya : “ Ya Allaah hilangkanlah dariku kejelekan dan kejahatan sesuatu yang aku temui, berkat nabi-Mu yang terpercaya lagi teguh “.

    Keterangan : Kalimat 'hilangkanlah kejelekan'  adalah sesuai dengan tujuan doa di atas, dan adapun penyebutan kata nabi sebagai pengatar agar doa semakin manjur
      Cara Mengobati Sakit Gigi dan Gigi Berlubang Plus+ Obatnya

      Saat Gejala Mulai Terasa. Saat pertama kali kita akan sakit gigi maka akan terasa bagian tersebut mulai cenat-cenut dan linu seklipun rasanya belum seperti saat sudah mencapai puncaknya. Pada saat tersebut jangan tunda, segera sikat bagian gigi yang terasa mulai sakit selama mungkin. Dengan demikian akan merontokkan kuman dan cacing halus yang mulai bekerja. Cara ini memang kedengaran aneh, sebab mana mungkin gigi yang mulai sakit disikat agak lama. Tapi kenyataannya dalam banyak praktek membuktikan bahwa setelah menyikatnya dengan waktu yang agak lama dari biasanya saat anda menyikatnya, malah akan membuat rasa sakit hilang berangsur-angsur. Saya pribadi paling sering mempraktekkan cara ini, dan terbukti hampir 15 tahun sekali pun gigi saya sudah berlubang 2 tidak pernah merasakan yang namanya sakit yang mungkin banyak dialami orang lain.
      Cara Mengobati Sakit Gigi dan Gigi Berlubang Plus+ Obatnya
      Gambar Sakit Gigi

      Saat Sakitnya sudah Mencapai Puncak. Pada kondisi ini rasa sakitnya sudah tidak karuan, rasa linu bercampur rasa cenat-cenut tak tertahankan lagi. Maka dari itu kami menyarankan memilih ramuan obat-obat alami (bukan antibiotik) terlebih dahulu di bawah ini :
      1. Garam + Daun Belimbing Wuluh. Caranya cukup tumbuk daun belimbing yang telah dicuci bersih bersama garam dapur hingga halus. Setelah itu masukkan dalam mulut dan kumur-kumur agak lama. Rasa asin pada garam dan rasa kecut pada daun belimbing dipercara dapat mematikan kuman dan ulat di dalamnya.
      2. Minyak Cengkeh. Bahan ini sudah banyak disediakan di toko dan apotek setempat. Kandungan bahan ini sangat baik dalam membunuh kuman dalam gigi yang sedang sakit. Caranya cukup tuangkan pada kapas kecil lalu tempelkan pada bagian yang sakit. Dan bila punya cengkeh yang masih berbentuk biji bisa juga langsung diremuk kemudian ditempelkan seperti saat menggunakan yang dalam bentuk minyak.
      3. Jeruk Nipis + Belimbing Wuluh. Campurkan perasan air jeruk bersama belimbing wuluh lalu kumur agak lama. Lakukan beberapa kali untuk  hasil yang lebih baik. Dan masih banyak lagi bahan lainnya yang bisa anda gunakan untuk mencoba segala hal agar rasa sakitnya cepat sembuh, seperti daun kayu putih, tepung lada, bawang putih, dan lain sebagainya. Tapi menurut saya pribadi jauh lebih baik pada saat mulai terasa linu langusung gosok menggunakan pasta gigi agak lama pada bagian yang sakit saja karena hal tersebut sudah terbukti tok cer.!
      Baca juga cara master lainnya :
      1. Cara-cara Cepat Hamil dan Ciri-Cirinya
      2. Cara Memutihkan Kulit Alami 
      3. Cara : Model rambut Pria dan Wanita 
      4. Cara Mengobati Sakit Gigi 
      5. Cara menghilangkan Bekas Jerawat
      Sebenarnya masih banyak lagi yang bisa kita bagi soal gigi selain cara mengobati di atas, seperti refleksi/pijat untuk menghilangkan rasa sakitnya, soal gigi bungsu, menghilangkan kuman dan bau mulut, doa sakit gigi (bukan mantra) dan lain sebagainya yang kiranya bisa menuntaskan permasalahn anda. Tapi yang terpenting sebenarnya adalah mencegah dari pada harus meraung-raung kesakitan di dalam kamar sehingga suara kecil saja kita langsung emosi. Dan ada baiknya jika rasanya tak kunjung hilang maka sebaiknya datang ke dokter ahlinya.

      Jumat, 14 Juni 2013

      Cara : Model Rambut Pria - Wanita Panjang dan Pendek+

      Cara / Model Rambut Pria - Wanita Panjang dan Pendek+ terkini saat ini bisa dibilang sangat beragam variasinya, dan bahkan mungkin banyak dari kita yang tidak tahu, misalnya sajamodel jepang, korea, emo boy, emo girl, sasak, morressey, cepak, ikal, bob, layer panjang, poni  atau pun model artis seperti agnes monica misalnya dan lain sebagainya yang biasanya sekarang orang mencari model yang disesuaikan dengan keadaan dan kebutuhannya, misalnya model rambut untuk dipakai ke pesta, untuk dipadankan dengan kebaya, untuk dipasangi sanggul dan lain lain yang sebenarnya tampilannya tidak terlepas dari salah satu dari ini, yaitu keriting, sebahu, yang sesuai bentuk wajah, misalnya untuk wajah bulat dan untuk orang gemuk atau kurus, panjang lurus.

      Baik perempuan atau pun cowok sebenarnya model yang dicari umumnya yang disesuaikan dengan gara rambut terbaru, tapi untuk laki-laki atau pria saat ini biasanya banyak dicari yang bentuknya tipis lurus yang stylist, sedang untuk wanita atau perempuan terkadang yang banya disenangi lawan jenisnya adalah yang panjangnya sebahu, atau yang panjang sekalian terurai malah lebih menawan, terkadang juga ada laki-laki yang memiliki selera khusus yang berbeda dengan lainnya menyukai yang keriting / kriting dan bersegi. Pokoknya ada banyak dan bermacam-macam sekali trend rambut saat ini di tahun 2013 dan 2014 sekarang yang bisa dibilang tidak jau berbeda dengan model tahun 2011 dan 2012.

      Cara : Model Rambut Pria - Panjang dan Pendek

      Di bawah ini adalah beberapa contoh model rambut yang akan kami tunjukkan buat anda dengan disertai gambar dan keterangan agar anda lebih mudah mengaplikasikannya ke tempat potong rambut langganan anda.

      Gaya - American Style. Gaya rambut satu ini memang dibuat untuk lebih trendy dan terlihat cuek tapi masih dalam keadaan tidak terlalu berantakan.Dalam membentuknya hanya dengan membuat tipis bagian samping kira dan kanannya saja, sedang bagian atas dibuat agak panjang dengan model sedikit tidak rapi dan disisir kesamping. Untuk mendapatkan hasil yang lebih oke maka ada baiknya caranya tambahkan hairsprey untuk menjaga bentuknya sesuai yang diinginkan ketika digunakan ke acara tertentu atau mungkin ketika sedang kuliah.

      Cara : Model Rambut Pria - Wanita Panjang dan Pendek+
      model rambut pria

      Model Wave Style - Curly untuk rambut kriting. Saat ini tak ada bentuk rambut yang tak bisa dibentuk trendy, bahkan yang memiliki rambut keriting - kriting. Dalam membentuknya pun tidaklah sulit karena bagian samping dipotong dan dirapikan sedikit hingga terlihat lebih tipis dan panjangnya sedikit berbeda dengan bagian atas. Adapun rambut bagian atas juga dipotong sedikit juga tapi usahakan panjangnya masih lebih panjang dari samping dan buat terlihat agak tebal. Dan untuk lebih tampil cool maka bisa dipadu padankan dengann kaca mata hitam dengan frame warna mencolok.


      Potongan Short Spike Style. Gaya dan model ini bisa dibilang akan bertahan sepanjang masa. Kesan gaul dan trendi begitu terlihat. Dengan bagian samping yang agak tipis dan bagian atas yang sedikit agak panjang dan dibuat berdiri menambah kesan cool bagi pria tampan yang menerapkan pada rambutnya. Lihat saja contoh gambar model rambut lelaki di bawah ini, tambahan pemakaian kaca mata juga membuatnya semakin macho.


      Potongan Zac Efron Style. Bagi pria yang ingin menghadiri acara atau pesta resmi, saya kira rambut model ini adalah yang terbaik digunakan. Banyak artist papan atas menggunakan gaya rambut seperti ini. Dengan jenis rambut lurus dan agak tebal yang anda miliki anda pun dapat bergaya seperti artis Hollywood. Caranya, sisir rambut kesamping dan bentuk seperti gelombang pada permukaannya agar tampak menawan dan terlihat lebih tebal. Dan untuk hasil yang lebih baik kamu bisa menambahkan wax agar terlihat segar dan bentuknya tetap hingga selesai acara resmi anda.

      Cara : Model Rambut Wanita - Panjang Pendek

      Model Feminim. Kalau anda wanita yang tidak suka gaya rambut yang terlalu hura hura dan menyesuaikan dengan keperibadian anda saya rasa model yang rambut cewek korea satu ini bisa jadi pilihan. Dengan gaya rambut dibiarkan terurai ke bawah dan ujungnya yang dibuat tidak rata akan tampak cuek tapi manis. Selain itu model seperti ini akan membuat seorang perempuan tampak lebih sopan dibanding dibuat gaya blonde dan lain sebagainya.

      Model Rambut Wanita Panjang


      Model Rambut Panjang Princess Style. Banyak yang bilang kalau rambut wanita yang lurus jauh lebih baik dan lebih udah dibentuk, mungkin untuk gambar di bawah ini merupakan jawaban dari pernyataan tersebut. Kesan feminim layaknya seorang putri akan tampak terlihat ketika anda memilih style seperti di bawah ini. Dengan rambut bagian samping dibuat terurai kebawah dan diberi tambahan poni rata di depan nampaknya akan menambah kesan wanita modern seperti banyak digunakan orang saat ini. Dan saya pikir ini juga merupakan bentuk rambut yang trendnya bisa bertahan lama.

      model rambut panjang lurus wanita

      Model Sylist wanita Korea. Kalau anda wanita karir atau mungkin seorang sekretaris sibuk, maka pilihan bentuk rambut ini mungkin cocok buat anda. Tak perlu ke salon untuk membentuknya, dengan sedikit penerapan pada permukaannya sudah dapat digunakan beraktivitas. tapi, ini sepertinya khusus yang mempunyai rambut ikal dengan bentuk muka lonjong, tapi bila anda memiliki bentuk muka bulat atau gemuk juga masih bisa menerapkannya tapi dengan sedikit tambahan pewarna rambut yang tidak mencolok untuk menimbulkan kesan ramping.


      Baca juga cara master lainnya :
      1. Cara-cara Cepat Hamil dan Ciri-Cirinya
      2. Cara Memutihkan Kulit Alami 
      3. Cara : Model rambut Pria dan Wanita 
      4. Cara Mengobati Sakit Gigi 
      5. Cara menghilangkan Bekas Jerawat
      Bagaimana Cara : Model Rambut Pria - Wanita Panjang dan Pendek+ yang anda baca. Menarik bukan? Untuk hasil lebih baik maka gunakanlah produk produk pembentuk rambut yang tahan lama tapi tetap aman tentunya. Namun terkadang juga kita harus menyadari bahwa gaya bukanlah segala-galanya, yang terpenting bagi seseorang sebenarnya inner beauty-nya, kalau itu sudah dipermak maka dengan model apa pun yang anda ikuti tak akan membuat anda kehilangna jati diri. Sebab tuhan sebenarnya tidak melihat dari penampilan kita, tapi melihat bagaimana hati kita, baik atau burukkah dia? Selebihnya tergantung pada pribadi kita masing-masing. Cara : Model Rambut Wanita - Panjang Pendek

      Kamis, 13 Juni 2013

      Cara Memutihkan Kulit Alami (Muka-Wajah dan Tubuh-Badan)

      Cara Memutihkan Kulit Alami (Muka-Wajah dan Tubuh-Badan) tidak sedikit, melainkan ada banyak sekali tipsnya. Baik dengan menggunakan bahan alami atau tradisional serta dengan menggunakan obat kemasan yang terbuat dari herbal. Tips dan panduan di bawah ini disajikan secara lengkap dengan berbagai fungsi pada bagian tubuh atau badan, misalnya pada bagian leher, selangkangan, tangan, kaki, ketiak dan bahkan seluruh tubuh yang terdapat kulit belang yang berwarna tidak rata maupun yang hitam sekali pun. Selain itu artikel di bawah ini juga diberikan penjelasan khusus yang dapat difungsikan pada orang tertentu, seperti pada bayi, anak-anak maupun pada kulit atau wajah pria dewasa.

      Kulit manusia cenderung tidak ada yang sempurna, terkadang bukan cuma kulit hitam atau belang yang ada masalahnya, tapi yang putih pun kadang punya persoalan tersendiri. Misalnya saja timbul warna yang tidak rata, apakah itu karena sinar matahari maupun karena hal lain yang membuat kulit jadi tidak rata warnanya, seperti karena luka bakar, iritasi atau karena digaruk hingga luka dan menimbulkan warna tidak rata.

      Cara Memutihkan Kulit Alami dengan Masker

      Pakar kecantikan dan ahli kulit telah merekomendasikan bahwa jikan ingin punya kulit yang putih apakah itu untuk wajah atau badan maka ada baiknya menggunakannya dalam bentuk masker yang didiamkan beberapa lama sesuai dengan jenis bahannya. Sebab bahan alami tidak dapat bekerja dengan cepat maka cara penggunaan secara rutin setiap hari dalam waktu yang agak alam dapat didapatkan hasil yang maksimal dan bahkan akan lebih permanen dari pada menggunakan bahan kimia.

      Cara Memutihkan Kulit Alami wajah badan
      Gambar cara memutihkan oleh www.vemale.com
      Putih telur + Madu. Caranya pisahkan kuning telur dengan putihnya lalu gunakan gunakan bagian putihnya saja dan campurkan madu secukupnya. Gunakan sebaiknya sebelum tidur dan bilas ketika sudah bangun pagi. Tapi kekurangan cara ini anda harus merasa tidak enak selam tidur, belum lagi bantal yang kotor jika tidak dialasi kain. Dari segi khasiat bisa dibilang sangat ampuh karena kandungan dalam putih telur dapat mengencangkan wajah dan menghilangkan warna belang pada kulit.

      Kunyit Parut + Sus + Lemon. Caranya bersihkan kunyit yang masih segar kemudian parut menggunakan parutan biasa hingga halus kemudian campur dengan kedua bahan lainnya dan usapkan di muka hingga rata, kecuali bagian mata dan mulut. Diamkan kurang lebih 30 menit lalu bilas hingga bersih. Kandungan kunyit

      Bengkoang. Menggunakan bahan ini relatif aman karena tak ada efek samping sama sekali. Cukup parut hingga halus kemudian usapkan di wajah hingga rata dan diamkan sekitar 10 menit saja atau hingga menjadi kering dan bilas sampai betul-betul bersih. Menggunakan bengkoang tiap hari tak maslah. Dan kalau mau dibuat bekerja dari dalam bisa dengan memakannya langsung. Dibuat rujak atau dimakan langsung juga bisa

      Air Tajin/ Air Beras. Setelah mencuci beras jangan dibuang percuma air cuciannya. Diamkan semalaman kemudian ambil endapannya dan basuhkan kemuka. Setelah kering, bilas dengan air bersih. Dengan melakukan ini akan membuat muka berangsur-angsur putih dan dapat menajdi lebih kencang. Gunakan serutin mungkin setiap hari untuk mendapatkan hasil yang memuaskan.

      Irisan Tomat Matang. Caranya, iris tomat yang telah matang betul, kalau bisa gunakna yang banyak mendandung air, setelah itu oleskan ke wajah dan biarkan kering sendiri setelah itu baru dibilas. Kandungan vitamin C dalam buah tomat dipercaya dapat membuat kulit menjadi lebih sehat dan tentunya ada pengaruhnya juga bagi warna kulit yang kusam. Efek yang ditimbulkan dari cara ini adalah akan menimbulkan rasa sakit atau perih, apalagi ada jerawat yang belum sembuh. Tapi kalau anda bisa tahan tak menjadi masalah.

      Kentang Segar. Selain dibuat sebagai campuran sayur, kentang juga dikenal sebagai bahan pemutih alami bagi kulit yang kusam. Caranya tak jauh berbeda dengan penggunaan bengkoang, yaitu cukup di parut hingga halus kemudian usapkan ke muka. tunggu hingga kering dan bilas dengan air bersih. Semakin sering dan semakin lama jangka waktu penggunaannya maka akan semakin dapat dilihat hasilnya.

      Sebelum kita menutup tutorial artikel ini, maka sedikit saya berbicara soal budaya orang Indonesia dalam menerima kenyataan kulitnya. Banyak yang beranggapan bahwa kulit hitam tidak baik, padahal mau kulit hitam maupun kulit putih sebenarnya semua adalah rahmat tuhan. Bahkan jauh lebih baik hitam tapi sehat sedangkan putih tapi sakit-sakitan. Dan sebaiknya jagan pernah percaya dengan produk apa pun yang mengatakan alami dan dapat merubah warna secara cepat, sebab yang cepat pasti dari bahan kimia. Dan kita semua sudah tahu kalau bahan kimia umumnya memiliki efek samping yang tidak bisa dihindari.

      Perlu pula diketahui bagi kita yang mungkin kulitnya agak hittam. Sebab di negara barat, seperti di Amerika Serikat ternyata tidak semua orang membenci yang berwarna hitam, bahkan disana banyak sekali beredar produk penghitam kulit bagi yang tidak senang dengan warna kulitnya yang terang. Jadi untuk apa repot-repot membeli produk berbahaya kalau karunia Allah ternyata sudah baik bagi kita.


      Baca juga cara master lainnya :
      1. Cara-cara Cepat Hamil dan Ciri-Cirinya
      2. Cara Memutihkan Kulit Alami 
      3. Cara : Model rambut Pria dan Wanita 
      4. Cara Mengobati Sakit Gigi 
      5. Cara menghilangkan Bekas Jerawat
      Cara lainnya :
      1. Cara Menggunakan HJsplit
      2. Cara Memakai Pashmina - Jilbab Pashmina
      3. Cara Download IDM Gratis
      4. Cara Membuat Kue Kering
      5. Cara Membuat Website Gratis 100%
      6. Cara Membuat Email Facebook
      Demikian Cara Memutihkan Kulit Alami (Muka-Wajah dan Tubuh-Badan) kali semoga membantu buat anda semua yang ingin melakukan perawatan berkala pada kulit anda. Semoga pada kesempatan lain kami ada waktu untuk lebih memperjelas keterangan dari setiap bahan tersebut. Yang terpenting adalah menyukuri nikmat Tuhan dan kalau pun tetap mau pilihlah bahan bahan alami di atas. Sekalipun tidak instant alias cepat tapi tidak menimbulkan efek samping dan hasilnya bisa bertahan lama.

      Rabu, 12 Juni 2013

      Cara Cara Cepat Hamil (Ciri-Ciri dan Tips Cepat Hamil)

      Cara Cara Cepat Hamil (Ciri-Ciri dan Tips Cepat Hamil) dalam panduan artikel kami jauh lebih logis karena selain dijelaskan dalam bentuk ulasan artikel juga ditunjukkan dengan penjelasan dalam bentuk video atau pun pdf semata-mata untuk membantu anda agar supaya cepat hamil dengan mudah. Kelebihan lain dari artikel yang disajikan disini adalah dengan berbagai cara dan pertimbangan kami tawarkan apakah mau yang cara alami atau pun dengan cara mudah yang ampuh dan jitu dengan menggunakan ilmu kedokteran yang telah teruji prakteknya, semua tergantung pilihan anda, tepat atau tidaknya juga terkadang kembali kepada karakter dan penerimaan tubuh anda pada tips yang anda terapkan.

      Sering kali pasangan suami istri yang belum pernah berkonsultasi dengan dokter atau pun membaca artikel-artikel yang berhubungan dengan pertanyaan bagaimana cara cepat hamil, terkadang beranggapan bahwa kalau sering berhubungan suami istri sudah merupakan usaha baik untuk program mereka, padahal waktu berhubungan juga sangat menentukan berhasil atau tidaknya serta tepat atau tidaknya program kehamilan yang dijalani. Selain pemilihan waktu yang tepat, ada banyak lagi faktor-faktor yang harus diperhatikan agar cepat hamil sehingga akhirnya anda dapat menemukan ciri-ciri orang hamil pada bulan selanjutnya, misalnya sering buang air kecil, muntah-muntah, tidak enak makan dan lain sebagainya. Dan saat itulah anda akan merasa sangat senang sekali bukan? Untuk itu mari kita pelajari secara lengkap sesuai dengan judul artikel di atas.

      Tips Cara Cara Cepat Hamil dengan Langkah Tepat

      1.  Mengikuti tuntunan agama. Usaha yang paling pertama dan bahkan merupakan cara paling jitu dan ampuh berhasil dalam program ini adalah dengan mengikuti tuntunan agama, yaitu mulai dengan Basmalah karena segala hal yang dilakukan tanpa dimulai dengan kalimat terbaik tersebut maka usaha kita akan tertolak, dalam artian tidak mendapat berkah dari Tuhan / Allah. Selain itu, berdoa adalah kebutuhan bagi seorang yang beriman. Kalau dalam agama Islam doa diibaratkan sebagai senjata bagi orang muslim dalam mewujudkan keinginannya. Bukan  hanya sugesti seperti banyak dibicarakan orang, tapi usaha kita akan mendapat campur tangan tuhan karena Dia lah yang menjadikan terbentunya janin dan Dia pula yang meniupkan ruh kedalamnya.

      2.  Konsultasi ke dokter kandungan. Berdasarkan pengalaman banyak orang yang sebelumnya telah lama menunggu untuk hamil dan akhirnya berhasil mewujudkannya mengungkapkan alasannya bahwa yang pertama kali mereka lakukan waktu itu adalah dengan datang ke dokter spesialis untuk mengetahui kondisi kesehatan dan langkah apa saja yang harus mereka lakukan agar cepat mengandung. Begitu pun dengan saya pribadi melakukan ini setelah lama menunggu kurang lebih 1 tahun setelah keguguran. Waktu itu biaya yang kami keluarkan kurang dari 200ribu. Tapi karena di sana kami bisa bertanya dan diberi banyak sekali tips dan ketika pulang diberi obat penyubur, jadinya sangat puas. Dan terbukti beberapa bulan setelah saran dokter tersebut isteri saya hamil. Jadi inilah sebenarnya langkah pertama yang harus kita lakukan kalau mau berhasil, karena selain tips dari dokter yang disesuaikan dengan kondisi badan dan kesehatan kita, kita juga diberi pbat yang sangat sesuai dengan apa yang kita butuhkan.

      3.  Mengatur waktu dan jam 'tempur' (berhubungan suami istri). Umumnya dalam ilmu kedokteran waktu main terbaik adalah waktu dalam 14 hari yang dihitung mulai dari hari pertama haid (Ingat! bukan dari hari setelah haid). Jadi kalau misalnya anda haid pada tanggal 1 dan selesai tanggal 7, maka waktu suburnya adalah antara tanggal 8 hingga tangga 14, jadi sekitar 6 hari waktu berhubungan terbaiknya. Ini kami dapat langsung dari dokter spesialis kandungan ketika melakukan konsultasi. Adapun mengenai jam terbaik untuk melakukan hubungan suami istri adalah sebaiknya di jam-jam saat suami istri dalam kondisi bugar dan tidak capek apalagi stress. Untuk itu, sebaiknya lakukan pada saat setelah shalat subuh atau di hari libur dan jangan lakukan di sore hari pada saat letih sepulang dari kerja.
      Gambar oleh wolipop.detik.com

      4.  Makan makanan penyubur kandungan. Ada banyak sekali jenis makanan yang dapat dikomsumsi agar seorang wanita yang telah berkeluarga, baik yang pernah keguguran atau pun belum, bisa cepat hamil, yaitu :
      • Kacang tanah, buncis dan kacang polong. Ini merupakan jenis protein nabari yang dipercaya sangat bait untuk menambah kesuburan kandungan seorang wanita. Dan bahkan bisa mengalahkan fungsi protein hewani.
      • Oatmeal, beras merah dan roti gandum. Manfaat makanan penghasil karbohidrat ini dikenal sangat baik dalam menghasilkan insulin dalam tubuh sehingga kesuburan anda semakin lebih baik.
      • Susu kaya lemak, yoghurt, atau es krim. Makanan atau pun minuman yang merupakan hasil olahan dari susu dipercaya sangat baik dalam menambah kesuburan. Kalsium yang dikandung oleh makanan tersebut merupakan suntikan nutrisi yang baik untuk program kehamilan anda.
      • Sayuran dan buah bermutu. Diantara sayuran yang dianjurkan oleh dokter adalah yang hijau-hijau, jagung, kembang kol atau juga kecambah (tauge) yang dipercaya menyuburkan kandungan wanita. Dan adapun jenis buah yang baik adalah strawbery, alpukat, jeruk dan lain sebagainya yang telah direkomendasikan banyak pakar.
      5.  Lakukan aktifitas yang mendukung kondisi tubuh agar tetap vit dan semakin subur. Di antara yang harus anda lakukan adalah banyak berolahraga agar peredaran darah menjadi lancar yang tentunya berdampak pada kesehatan kandungan. Dan juga banyak minum air putih agar cairan dalam tubuh bisa terus ter-regenerasi dan berefek pada kesehatan seluruh anggota tubuh, termasuk kandungan anda. Selain itu, hidari stress juga sangat besar dampaknya terhadap program hamil yang anda jalankan.

      6.  Baca buku berkualitas yang khusus untuk panduan hamil cepat. Ada satu buku yang sangat kami anjurkan anda baca karena sudah digunakan oleh banyak orang. Anda bisa mendapatkannya bukunya di sini : PDF/Buku Panduan Cepat Hamil

      Baca juga cara master lainnya :
      1. Cara Memakai Pashmina - Jilbab Pashmina
      2. Cara Download IDM Gratis
      3. Cara Membuat Website Gratis 100%
      4. Cara Membuat Email Facebook
      5. Cara Mengobati Sakit Gigi
      6. Cara Menggunakan Twitter  
      7. Cara Cepat Hamil
      8. Tips Cara Menghilangkan Jerawat
      9. Cara Memutihkan Kulit Alami 
      Bagaimana Cara Cara Cepat Hamil (Ciri-Ciri dan Tips Cepat Hamil) yang kami ulas di atas? Jika anda senang langsung saja save alamat atau link artikel ini karena bila sewaktu waktu dibutuhkan akan mudah anda temukan. Caranya tekan Ctrl + D kemudian save dan jika ingin dibukan tinggal buka tab baru terus tekan Ctrl + B dan cari di bagian sampping layar internetmu. Semoga penyajian ini memberi manfaat tersendiri buat anda sebab yang kami paparkan disini adalah hasil praktek bukan hanya sekedar karangan belaka.

      Selasa, 11 Juni 2013

      Nugget Tempe Sayur

      Assalamualaykum


      Beberapa waktu yang lalu saya pernah berpikir untuk membuat snack yang gurih. Setelah browsing internet saya tertarik untuk bikin nugget tempe ini.
      Bahannya yang mudah dan sederhana yang jadi prioritas utama. Awalnya pingin bikin risoles tapi kok khawatir badan belum kuat bikin kulitnya yang makan waktu lama. Akhirnya terpikir bikin nugget tempe aja karena belum pernah mencoba. Kalo nugget tahu malah udah beberapa kali cuma nggak difoto karena males. Resep dasarnya saya ambil dari Sajian Sedap dan diolah sesuai keinginan saya. Untuk pelapisnya saya menggunakan larutan terigu karena saya menghindari minyak yang berbuih ketika digoreng. selain itu juga supaya nugget tidak banyak menyerap minyak. Hasilnya nugget tempe yang yummy karena pake daging dan juga keju. Nggak usah banyak ngomong langsung ceki-ceki resepnya aja ya (lagi males ngetik).

      Bahan :
      200 gr tempe
      150 gr daging ayam/sapi giling
      1 bh wortel, serut kasar
      1 batang daun bawang, iris halus
      1 sdm tepung panir
      2 sdm keju parut
      1 butir telur
      3 butir bawang merah
      3 siung bawang putih
      1/2 sdt garam
      1/4 sdt merica bubuk
      2 sdm tepung terigu
      75-100 ml air
      Tepung panir secukupnya
      Minyak goreng

      Cara membuat :
      1. Kukus tempe selama 20 menit, angkat dan haluskan
      2. Haluskan bawang merah dan bawang putih.
      3. Campur tempe halus, daging ayam, wortel serut, daun bawang, tepung panir, keju parut, telur dan juga bumbu halus. Beri garam dan merica bubuk, aduk rata. Cek rasanya.
      4. Siapkan loyang persegi ukuran 18x18 cm alasi alumunium foil dan olesi minyak goreng. Panaskan kukusan sampai mendidih.
      5. Tuang adonan tempe ke dalam loyang dan ratakan.
      6. Kukus selama 30 menit sampai padat. Angkat dari kukusan dan dinginkan.
      7. Dalam sebuah mangkuk campur terigu dan air, aduk sampai menjadi adonan yang licin.
      8. Potong nugget tempe, celupkan dalam adonan terigu dan gulingkan ke dalam tepung panir. Diamkan sedikitnya selama 15 menit supaya tepung panir benar-benar melekat
      9. Panaskan minyak goreng yang cukup banyak. Goreng nugget tempe sampai kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan.